Sunday, July 21, 2013

Pertemuan Kedua

Pagi itu semua mata sibuk kesana kemari melihat setiap pintu yang mana yang kira-kira akan dilewati Tere Liye. Sepertinya semua sudah tidak sabar dengan penulis yang satu ini. Dan akhirnya ….Jreeeng…tiba-tiba dia masuk lewat pintu no 2 di sebelah kanan ruangan. Seperti dikomandoi serentak para peserta yang dominan perempuan berteriak, *udah kayak ketemu artis terkenal, haha…Karena banyak para peserta acara yang baru pertama kali bertemu dengan Tere Liye, jadi hebohlah ketika melihat sang penulis hadir di tengah ruangan. Dan seperti bisa ditebak sebagian besar peserta adalah perempuan. Karena rata-rata penggemar novel adalah perempuan, apalagi novelnya Tere Liye.

Ini adalah pertemuan saya yang kedua dengan Tere Liye, di acara kekuatan sebuah pena yang diadakan oleh BEM KM UGM. Karena ini pertemuan kedua jadi saya enggak yang se-excited waktu kesempatan pertama bertemu dulu. Namun saya masih antusias saja untuk mendengar ia bicara secara langsung.

Yang lain daripada yang lain adalah kali ini Tere Liye memakai sandal jepit. Yeah sandal jepit warna putih dengan warna tali ijo.Kayaknya Tere Liye suka warna ijo nih :D. Saya baru pertama kali liat penulis yang datang ke sebuah acara pake’ sandal jepit. Mungkin karena acaranya memang agak nyantai jadi dia santai aja memakai sendal jepit. Yaaa…enggak ada yang salah memang dengan memakai sandal jepit, yang penting tetap saja fungsinya sama-sama melindungi kaki. Dan saya juga suka memakai sandal jepit :D

 

No comments:

Post a Comment